Fortuner Dominasi Ekspor Toyota di Pasar Asia Tenggara

Senin, 04 Juni 2018 | 22:23 WIB
Fortuner Dominasi Ekspor Toyota di Pasar Asia Tenggara
Sebuah mobil Toyota Fortuner di pameran otomotif tahun 2014 lalu. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) mengklaim Toyota Fortuner semakin digemari di pasar Asia Tenggara. Hal ini terbukti dari angka pemesanan eksport Fortuner yang paling mendominasi selama periode Januari - April 2018.

"Fortuner tahun ini mendominasi. Khusus Fortuner dalam empat bulan sudah 16.000 unit," ujar Wakil Presiden Direktur TMMIN, Edward Otto Kanter, di Jakarta, Senin (4/6/2018).

Ia menambahkan, beberapa negara Asia Tenggara yang banyak melakukan pemesanan di antaranya adalah Vietnam dan Filipina.

Sementara itu, bila mengacu data eksport tahun lalu, TMMIN berhasil mengekspor sekitar 200.000 unit kendaraan sepanjang 2017. Edward berharap pencapian tahun ini bisa melebihi pencapaian di tahun sebelumnya.

"Kita berharap bisa naik 10% dari tahun lalu. Sekarang baru sekitar 66.000 unit," terangnya.

Selain mengekspor Fortuner, TMMIN juga mengekspor beberapa model lainnya dalam bentuk Completly Built-Up (CBU). Beberapa model tersebut diantaranya Vios, Innova, Sienta dan Yaris, Avanza dan Rush.

Selain dalam bentuk CBU, tahun 2017 TMMIN juga telah mengekspor 47.600 unit kendaraan dalam bentuk terurai (completely knock down/CKD). TMMIN juga mengekspor mesin utuh tipe TR berbahan bakar bensin sebesar 123.200 unit dan mesin TR berbahan bakar etanol sebesar 5.700 unit.

Sedangkan ekspor mesin tipe NR berbahan bakar bensin mencapai 93.300 unit dan NR berbahan bakar etanol 3.700 unit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI