Desain Mobil Listrik VW Akan Terinspirasi Produk-produk Apple

Jum'at, 16 Februari 2018 | 17:45 WIB
Desain Mobil Listrik VW Akan Terinspirasi Produk-produk Apple
Ilustrasi mobil listrik VW. (Telegraph)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bos desain Volkswagen (VW) mengatakan, mobil-mobil listrik masa depan mereka akan berkonsep simpel dan minimalis, terinspirasi oleh produk-produk Apple.

Head of Design VW, Klaus Bischoff, menjelaskan, mobil-mobil listrik VW akan menunjukkan kesan simpel. "Kami saat ini sedang berusaha mendefinisikan ulang apa 'nilai-nilai' VW di era kendaraan listrik," ujarnya, seperti diwartakan Carscoops pada Jumat (16/2/2018).

"Kami ingin desainnya signifikan, murni, dan sejernih mungkin. Kami juga ingin memvisualisasikan bentuk arsitektural baru," lanjutnya.

Ia juga membeberkan bahwa VW bakal memberikan beberapa kejutan di Geneva Motor Show 2018, Maret mendatang. Di sana, publik otomotif dunia bisa melihat gambaran awal dari versi produksi mobil-mobil listrik konsep VW seperti I.D. Hatchback, the I.D. Crozz SUV and the I.D. Buzz microbus.

Baca Juga: Mau Diledakkan, Kapal Pencuri Ikan Tenggelam Duluan di Mimika

VW kini memang sedang berambisi mencengkram pasar mobil listrik, dimulai dari meluncurkan model-model itu pada 2020. Pabrikan asal Jerman itu telah menyiapkan 34 miliar euro (Rp576,10 triliun) untuk pengembangan mobil listrik, mobil swakemudi, dan bisnis mobilitas digital di grup mereka.

"Di masa lalu, semuanya sangat tersentralisasi dan jalan menuju kesuksesan (di industri otomotif) memiliki batasan-batasan yang tajam," ucap Bischoff.

"Era ini adalah momen yang paling menggairahkan dalam karier saya karena saya diizinkan melakukan hal-hal di luar pakem," lanjutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI