Aliansi Nissan Siapkan Rp2,6 T untuk Danai Startup

Sabtu, 06 Januari 2018 | 19:58 WIB
Aliansi Nissan Siapkan Rp2,6 T untuk Danai Startup
CEO Nissan Carlos Ghosn. (Shutterstocks)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aliansi Nissan yang terdiri dari Nissan, Renault, dan Mitsubishi menyiapkan dana segar 200 juta dollar AS (Rp2,68 triliun) untuk berinvestasi di berbagai perusahaan rintisan (startup) yang mengembangkan teknologi mobilitas masa depan.

Tiga sumber anonim di dalam aliansi, seperti diwartakan Reuters pada akhir pekan ini, memberitahukan bahwa Chairman of The Board Nissan-Renault-Mitsubishi, Carlos Ghosn, berencana mengumumkan soal pendanaan tersebut d Consumer Electronics Show (CES) 2018, awal pekan depan di Las Vegas, Amerika Serikat.

Ketiga pabrikan anggota aliansi yaitu Nissan, Renault, dan Mitsubishi sama-sama berkontribusi dalam pendanaan. Nissan dan Renault masing-masing menyumbang 40 persen dari total dana, sedangkan Mitsubishi memberikan 20  persen sisanya.

"Ini akan memungkinkan kami bergerak lebih cepat untuk urusan akuisi dibandingkan kompetitor-kompetitor kami," ujar salah satu dari sumber yang tak ingin disebutkan namanya tersebut.

Juru bicara aliansi Nissan, Frederique Le Greves, menolak mengomentari informasi tersebut.

Sayangnya, ketiga sumber anonim tak bersedia memberikan keterangan lebih lanjut mengenai startup apa saja yang kemungkinan akan diguyur oleh aliansi Nissan. Satu yang pasti, ketiga anggota aliansi bakal membentuk sebuah joint venture yang khusus bertugas untuk mengucurkan dana itu.

Perusahaan pembiayaan hasil patungan Nissan, Renault, plus Mitsubishi nantinya dipimpin oleh Francois Dossa. Dossa merupakan mantan Chief Executive Officer Societe Generale untuk Brazil dan Amerika Latin, kemudian menjabat sebagai Presiden Nissan Brazil.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI