Mitsubishi Bangun Diler Pertama di Palangka Raya

Jum'at, 29 Desember 2017 | 11:29 WIB
Mitsubishi Bangun Diler Pertama di Palangka Raya
Diler Beta Berlian Makassar, diler mobil penumpang ketiga Mitsubishi di Makassar, Sulawesi Selatan, diresmikan pada Rabu (13/12). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mitsubishi baru saja mendirikan diler kendaraan penumpang pertama di Palangka Raya, Kalimantan Tengah.  Di Kalimantan Tengah, diler ini merupakan yang keempat. Lokasinya terletak di Jalan Tjilik Riwut, Km.06, Bukit Tunggal, Jekan Raya Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

Selain diler kendaraan penumpang, Mitsubishi juga membangun fasilitas perbaikan dan pengecatan bodi pertama di kota tersebut. Seremoni peresmian kedua fasilitas ini telah dilaksanakan, Rabu (27/12/2017) kemarin.

Mitsubishi menjelaskan dengan kehadiran diler tersebut, pabrikan berlambang tiga berlian ini sekarang mempunyai 107 diler kendaraan penumpang dan niaga ringan di Tanah Air.

Sementara itu, jika ditambahkan dengan diler truk Fuso, jumlah jaringan penjualan dan purnajual mereka di seluruh Nusantara secara total ialah 278 outlet.

Baca Juga: Emak-emak Pasti Senang Program Promosi Terbaru Mitsubishi Ini

Mitsubishi menargetkan memiliki 143 diler kendaraan penumpang dan niaga ringan di seluruh Tanah Air pada akhir tahun fiskal 2018.

"Kami akan terus menambah jumlah jaringan diler Mitsubishi Motors agar dapat mendekatkan diri dengan konsumen, serta menyediakan layanan yang dibutuhkan oleh para konsumen di seluruh Indonesia," kata Direktur Penjualan dan Pemasaran PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro dalam keterangan persnya pekan ini.

Pembangunan diler di Palangka Raya merupakan hasil kerja sama MMKSI dengan Srikandi Group. Diler itu melakukan penjualan kendaraan penumpang, kendaraan niaga ringan, fasilitas perbaikan dan pengecatan bodi.

Hanya saja Mitsubishi tak menyebutkan nilai investasi dari rekanan Mitsubishi untuk mendirikan dua sarana ini.

Diler ini mampu menampung servis untuk 30 kendaraan dalam sehari. Di dalamnya, terdapat empat stall untuk servis umum, satu stall untuk inspeksi, dan dua stall untuk layanan Mitsubishi Quick Pit (MQP).

Baca Juga: Kilas Balik 2017: Heboh Wuling Confero dan Mitsubishi Xpander

Ada pula delapan stall di fasilitas perbaikan dan pengecatan bodi untuk repair, putty, surfacer, masking, polish dan installation.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI