Suara.com - Mobil listrik dan hibrida beserta teknologinya masih merupakan sesuatu yang sangat asing bagi konsumen Indonesia. Belum banyak yang tahu mengenai begitu murahnya bepergian menggunakan mobil dengan dua teknologi tersebut, jika dibandingkan dengan mobil bermesin bensin konvensional.
Pemerintah saat ini sedang menyusun regulasi low carbon emission vehicle (LCEV) demi mendorong pasar mobil hibrida dan mobil listrik. Regulasi yang di antaranya berisi insentif pajak tersebut diharapkan terbit pada awal 2018.
Namun, masyarakat Indonesia masih belum banyak mengetahui mengenai keunggulan mobil berteknologi ini, seperti pernah dijelaskan oleh Wakil Presiden Penjualan dan Pemasaran PT. Nissan Motor Indonesia, Davy J. Tuilan, saat uji kendara Note e-Power di Serpong, Tangerang beberap waktu lalu.
Padahal, berdasarkan keterangan Product Specialist BMW Group Indonesia, Anindyanto Dwikumoro, biaya operasional harian mobil listrik cukup jauh lebih hemat dibanding mobil berbahan bakar minyak. Menurut dia, berdasarkan hasil pengetesan BMW, biaya pengisian daya mobil listrik murni i3 saja hanya mencapai Rp460 ribu per bulan (30 hari) dengan jarak tempuh 50 km per hari.
Adapun biaya isi bensin dengan oktan tertinggi untuk mobil bensin dalam jarak tempuh sama, kata dia, bisa mencapai Rp1,5 juta per bulan.
"Ini dihitung dengan menggunakan biaya pengisian listrik di SPLU (Stasiun Pengisian Listrik Umum) yaitu Rp1.468 per kWh," ujar Anindyanto di dalam seremoni kerja sama transfer teknologi BMW dan PLN pada Kamis (14/12/2017) kemarin di Jakarta.
Sementara itu, biaya pengisian daya untuk mobil sedan sport i8 yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) ialah Rp690 ribu per bulan.
BMW sendiri cukup aktif untuk mempersiapkan dan memperkuat bisnis mobil listrik mereka di Indonesia. Setelah meluncurkan i8 di Indonesia pada 2016, pada tahun ini BMW membuka dua diler khusus penjualan dan purnajual mobil listrik di Serpong, Tangerang dan Tebet, Jakarta.
Pada tahun depan, mereka juga mengungkapkan bakal menambah lini mobil listrik mereka. Jumlahnya pun lebih dari satu model. BMW juga mengatakan bakal memperkuat sumber daya manusia di bidang high voltage untuk urusan purnajual.
BMW: Mobil Listrik 3 Kali Lebih Irit Ketimbang Mobil Bensin
Sabtu, 16 Desember 2017 | 03:49 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Viral! Driver Ojol Ini Bikin Penumpang Auto Sultan, Mobil Ini Jadi Pemicunya
23 Desember 2024 | 15:59 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 21:00 WIB
Otomotif | 20:35 WIB
Otomotif | 20:00 WIB
Otomotif | 19:03 WIB
Otomotif | 18:21 WIB
Otomotif | 18:15 WIB