Lansia 96 Tahun Kehilangan Kendali, Lolos dari Maut

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 06 Desember 2017 | 08:23 WIB
Lansia 96 Tahun Kehilangan Kendali, Lolos dari Maut
Sebuah sedan hitam kehilangan kendali. [YouTube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belum diketahui apa yang menjadi penyebab pengemudi sebuah sedan hitam yang diketahui berusia 96 tahun ini kehilangan kendali atas mobilnya. Namun, dia tetap menganggap dirinya beruntung, meski menderita cedera kaki dan tulang belakang karena dia lolos dari maut dalam kecelakaan yang mengerikan ini.

Insiden tersebut terjadi awal bulan ini di Melbourne, Australia. Menurut pemilik dashcam, kerusakan yang diderita oleh kendaraannya, cukup parah.

Dia juga mengasumsikan bahwa apa yang terjadi sebelum kecelakaan adalah lansia itu bingung antara pedal gas dan rem. Selain luka-luka pengemudi yang disebutkan sebelumnya, tidak ada orang lain yang dirugikan, meski ada orang di sekitarnya.

Pemilik dashcam menyebutkan, bagaimana dia terkejut saat menemukan pemandangan menakutkan yang terjadi tepat di mana mobilnya terparkir.

Baca Juga: Studi: 145 Ribu Lakalantas di AS Diduga Karena Pokemon Go

"Sebuah pengumuman datang ke PA untuk meminta supir dua mobil, satu dengan nomor registrasi saya, untuk segera datang ke area resepsionis, saya melihat mobil polisi, truk pemadam kebakaran, dan ambulans di mana-mana. Untung tidak ada yang terbunuh," katanya.

Dia juga mengatakan bahwa kedua kendaraan yang rusak dibawa dengan truk derek termasuk sedan hitam lelaki tua itu, yang langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Dalam video berdurasi 47 detik itu terlihat, mobil sedan hitam itu tiba-tiba meluncur melewati jalan dan masuk ke dalam sebuah taman kecil. Berikut video peristiwa menegangkan tersebut.

Baca Juga: Bermotor Sambil Gunakan Ponsel Pemicu Utama Lakalantas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI