Aduh, BMW Tarik 1,4 Juta Mobil karena Berpotensi Terbakar

Senin, 06 November 2017 | 09:42 WIB
Aduh, BMW Tarik 1,4 Juta Mobil karena Berpotensi Terbakar
Kantor BMW di Munich, Jerman. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - BMW mengumumkan penarikan dan perbaikan (recall) besar-besaran di Amerika Serikat (AS) dan Kanada.

Sebanyak 1,4 juta unit ditarik oleh pabrikan asal Jerman ini, karena berpotensi terbakar, dengan sebagian besar unitnya berada di AS.

Penarikan tersebut, seperti diwartakan Carscoops pada Senin (6/11/2017), dikenakan pada berbagai model yang diproduksi selama 2006-2011. Adapun potensi kebakaran pada model-model itu terjadi karena dua sebab.

Sebab pertama adalah adanya kemungkinan kabel pada sistem pendingin plus penghangat udara yang dapat menjadi terlalu panas (overheat).

Ada pula yang berpotensi terbakar, karena kemungkinan arus pendek pada komponen positive crankcase ventilation (PCV) valve yang dapat menyebabkan PCV meleleh kemudian memantik api.

Model-model yang ditarik karena sebab pertama ialah 323i, 325i, 325xi, 328i, 328xi, 330i, 330xi, 335i, 335xi, M3 (tahun produksi 2006-2011); 328i xDrive, 335i xDrive dan 335is (2007-2011); 335d (2009-2011).

Sementara itu, model-model yang ditarik, karena potensi kecacatan pada PCV valve ialah 128i (2008-2011); 328i, 328xi, 328i xDrive, 525i, 525xi, 528i, 528xi, 530i, 530xi, X3 3.0si, X3 xDrive30i, X5 xDrive30i, Z4 3.0i, Z4 3.0si, Z4 sDrive30i (2007-2011).

Dari total 1,4 juta kendaraan yang ditarik, Reuters memberitakan bahwa hanya 15 ribu di antaranya yang ada di Kanada. BMW menjelaskan, mereka kini sedang menginvestigasi situasi karena ada kemungkinan isu ini juga terjadi di negara-negara lain sehingga program penarikan mesti diperluas.

Meski begitu, BMW tidak menyebutkan region atau negara mana yang punya probabilitas tersebut.

Baca Juga: Lulu Lutfi Labibi Menduniakan Lurik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI