Saat ini, model entry level BMW Motorrad di Indonesia ialah naked bike G 310 R yang dijual dengan harga di kisaran Rp100-an juta. Joe mengakui, model ini merupakan tulang punggung penjualan mereka saat ini di Indonesia sejak diluncurkan pada April kemarin.
Pada awal tahun depan, BMW Motorrad akan merilis 'saudara' G 310 R yaitu G 310 G/S untuk menjadi model terfavorit baru di pasar Indonesia.
Selain model-model 300 cc, tentu saja BMW Motorrad juga telah menawarkan model-model lain yang lebih mahal. Tahun ini saja, mereka merilis R NineT Racer, R 1200 GS Rallye, R NineT Urban G/S, dan K 1600 B.
Baca Juga: BMW Motorrad Akan Boyong Moge Termurahnya ke Indonesia di 2018