Urban EV Concept, Mobil Masa Depan Honda dengan Memori Masa Lalu

Jum'at, 15 September 2017 | 13:09 WIB
Urban EV Concept, Mobil Masa Depan Honda dengan Memori Masa Lalu
Honda Urban EV Concept. [Honda Motor Corporation]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Honda Urban EV Concept menjalani debut dunianya melalui Frankfurt Motor Show 2017. Kendaraan ini merupakan purwarupa dari kendaraan listrik masa depan Honda, namun dengan nostalgia masa lalu di dalam desain klasiknya.

Frankfurt Motor Show 2017 berlangsung pada 14-24 September, dengan press day yang sudah digelar pada 12-13 September. Di pameran otomotif paling bergengsi sejagad ini, Honda, seperti dikutip dari laman daring resmi Honda global, memperkenalkan pada publik dunia Urban EV Concept.

Urban EV Concept merupakan mobil listrik murni yang lekat dengan guratan-guratan masa lalu. Bagaimana tidak, desainnya amat mirip dengan Civic hatchback di awal dekade 1990-an.

Urban EV Concept dibuat dari platform yang benar-benar baru. Purwarupa city car listrik ini merupakan gambaran dari teknologi dan desain yang akan muncul di mobil listrik Honda di masa depan.

Baca Juga: Honda City "Batman" Mejeng di Nepal

Urban EV Concept sendiri akan masuk fase produksi dalam waktu tak terlalu lama dari saat ini. "Urban EV Concept ini bukanlah sebuah visi yang baru bakal Anda lihat dalam waktu lama. Versi produksinya akan ada di sini, di Eropa, mulai 2019," kata Presiden dan CEO Honda Motor Corporation, Takahiro Hachigo di panggung Frankfurt Motor Show 2017.

Urban EV Concept memiliki tampilan lebar dan rendah, yang menurut Honda mencerminkan kemampuan sporty hatchback listrik tersebut. Logo Honda di bagian depan dilatarbelakangi pencahayaan berwarna biru sebagai penanda bahwa mobil ini ramah lingkungan.

Bagian grille depan diganti layar yang dapat menampilkan salam, pesan bagi pengguna jalan lain, maupun status pengisian daya listrik. Pengisian ulang tenaga baterainya dilakukan di moncong (bonnet) depan mobil.

Visibilitas penumpang di dalam kabin amat lebar meski mobil ini berdimensi kecil. Hal ini didukung oleh kaca depan lebar plus desain pilar A yang kecil.

Honda berupaya mengeluarkan nuansa lounge nyaman dan elegan untuk kendaraan berkapasitas empat penumpang ini sejak sebelum penumpang masuk. Hal itu dilakukan pertama kali lewat pintu yang membuka ke arah belakang layaknya mobil-mobil limousine.

Baca Juga: Paten Ini Bukti Honda Bakal Bikin Model Sporty Berbodi Ramping

Kursi baris pertama di dalam kabin dibuat menyatu dan memanjang, mirip sebuah sofa. Dasbor berdesain mengambang dengan trim kayu menjadi tempat untuk setir kemudi, beberapa tombol kontrol yang simpel, serta panoramic screen memanjang dari sisi pengemudi sampai penumpang depan.

Di kedua sisi pintu juga terdapat layar. Layar ini bakal berfungsi seperti kaca karena mampu memperlihatkan kondisi lingkungan di luar dengan bantuan kamera digital.

Melalui Urban EV Concept, Honda juga mempertunjukkan berbagai teknologi masa depan hasil pengembangan mereka. Di antaranya adalah Honda Automated Network Assistant serta Honda Power Manager.

Honda Automated Network Assistant ibarat asisten pribadi yang dapat memberikan saran-saran dalam berkendara dengan mempelajari terlebih dahulu gaya, karakter mengemudi, dan emosi pemakai kendaraan. Adapun Honda Power Manager mengatur suplai listrik yang masuk dan keluar kendaraan untuk membantu pula kebutuhan listrik rumah maupun gedung.

Honda menggunakan juga baterai listrik berbobot ringan dengan densitas lebih padat, pun manajemen pengaturan panas di Urban EV Concept.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI