Suara.com - Sebuah Volkswagen Golf R dengan kekuatan tinggi keluar jalan dan menabrak pemisah jalan pada Minggu dini hari (3/9/2017) waktu setempat. Mobil itu dikendarai seorang lelaki berusia 20-an yang kemudian dibawa ke rumah sakit bersama dua penumpangnya.
Pengendara langsung ditangkap pihak polisi karena mobil itu nyungsep dan menyangkut di dinding sebuah rumah. Peristiwa ini mengakibatkan rumah rusak parah menyebabkan empat orang cedera tapi tidak ada korban jiwa.
Sersan Paul Cording mengatakan bahwa peristiwa ini sangat mengejutkan karena tidak ada yang kehilangan nyawa. Petugas pemadam kebakaran dari Huntington, Acomb dan York dipanggil untuk menangani kebakaran di rumah Rawcliffe, di Yorkshire.
Empat petugas pemadam kebakaran menggunakan alat bantu pernapasan untuk melindungi diri mereka sendiri.
Baca Juga: VW Kombi Akan Bangkit dari Mati Sebagai Mobil Listrik
Hingga saat ini pihak kepolisian tengah meminta kesaksian siapa saja yang melihat mobil menjelang kecelakaan terjadi, saat mobil melintasi Jalan Longwood/Rivelin Way atau di tempat lain di daerah Clifton. [Metro]