Keren! Siswa Mesir Bikin Bahan Bakar dari Ban Mobil Bekas

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 31 Agustus 2017 | 10:22 WIB
Keren! Siswa Mesir Bikin Bahan Bakar dari Ban Mobil Bekas
Ilustrasi ban bekas. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekelompok siswa Mesir telah membangun sebuah mesin, yang mereka katakan dapat menghasilkan bahan bakar dari ban kendaraan bekas. Langkah ini dilakukan setelah tingginya kenaikan harga bahan bakar sebagai bagian dari reformasi ekonomi baru-baru ini.

Cara kerjanya, perangkat memanaskan ban sampai mencapai titik penguapan. Uap kemudian masuk kondensor.

"Produk ini sangat mirip dengan sifat diesel murni dan karbon atau batubara hitam yang tersisa di dalam wadah," kata Mohamed Saeed Ali, satu dari 12 siswa yang mengerjakan mesin itu sebagai proyek kelulusan.

Para siswa saat ini mencari investor untuk proyek mereka.

Baca Juga: Mahasiswa UI Ciptakan Bahan Bakar dari Limbah Batubara

"Alih-alih mencemari lingkungan, kami mendaur ulangnya (ban dengan benar) dengan cara ramah lingkungan," kata Saeed. [Al Arabiya]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI