Nissan Bocorkan Bentuk Lampu Belakang Mobil Listrik All-New Leaf

Kamis, 24 Agustus 2017 | 02:26 WIB
Nissan Bocorkan Bentuk Lampu Belakang Mobil Listrik All-New Leaf
Bentuk lampu belakang All-New Leaf Nissan. [Inside Evs]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nissan belum berhenti untuk memberikan berbagai 'bocoran' informasi mengenai mobil listrik mereka, All-New Leaf, secara perlahan. Sekarang giliran bentuk lampu belakang All-New Leaf yang dipublikasikan oleh Nissan.

Nissan, sejak Mei lalu, memang telah membeberkan tampang maupun fitur All-New Leaf sedikit demi sedikit. Informasi pertama adalah soal bentuk lampu depannya, disusul oleh fitur ProPilot dan e-Pedal yang akan ada di dalam Leaf generasi terbaru ini.

Kini, desain lampu belakang sebelah kanan All-New Leaf pun diperlihatkan. Lampu belakang tersebut, seperti dilihat dari pemberitaan Inside Evs pada Rabu (23/8/2017), menunjukkan desain 'L-Shape yang menjorok ke sisi luar bodi.

Di samping lampu belakang, terdapat tulisan 'Zero Emission' yang menegaskan All-New Leaf sebagai mobil listrik nihil polusi. "Generasi terbaru Leaf yang telah didesain ulang akan memukau panca indera Anda dan menaikkan pamornya di pasar mobil listrik dunia," klaim Nissan dalam keterangan pers mereka.

Baca Juga: Nissan Leaf Terbaru Bisa Dikendarai Hanya dengan Satu Pedal

Leaf merupakan mobil listrik pertama di dunia yang diproduksi massal dan dijual pada akhir 2010. Sejak saat itu hingga Juli 2017, Leaf telah laku lebih dari 280 ribu unit secara global.

Generasi terbaru Leaf sendiri dijadwalkan menjalani debut global pada 5 September di Jepang. Berbekal fitur swakemudi ProPilot, All-New Leaf mampu berjalan, berakselerasi, dan mengerem secara otomatis di satu lajur jalan.

Sementara, fitur e-Pedal, jika diaktifkan, bisa membuat fungsi gas dan rem menyatu di satu pedal. Akselerasi kendaraan dilakukan dengan menekan pedal tersebut, sementara deselerasi kendaraan dilakukan dengan mengurangi tekanan.

Pengereman sempurna bisa didapatkan dengan melepas langsung pedal itu.

Fitur ini mampu berfungsi dengan baik di tanjakan dan dinilai mampu mengurangi kelelahan pengemudi dalam situasi macet.

Baca Juga: Nissan Leaf Terbaru Bakal Punya Fitur Swakemudi 'ProPilot'

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI