Suara.com - Mercedes-Benz menandai keikutsertaannya di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 pada Kamis (10/8/2017) dengan memperkenalkan E 350 e, mobil bertransmisi Plug-in Hybrid. Sedan mewah ini, sesuai namanya, dipacu dengan mesin bensin dan sebuah motor listrik.
Mark Raine, Vice President Marketing & Sales Mercedes-Benz Cars South East Asia 2, mengakui perkenalan Mercy E 350 e di GIIAS 2017 memperoleh momentum yang tepat karena belum lama ini pemerintah Indonesia mengumumkan rencana untuk membuat regulasi yang akan mengatur tentang mobil listrik di Tanah Air.
"Kami sangat bangga hadir di GIIAS 2017 untuk memperkenalkan untuk pertama kalinya di Indonesia Mercedes-Benz E 350 e Plug-in Hybrid," kata Raine dalam pameran yang digelar di Serpong, Tangerang, Banten.
"Kami merasa terdorong oleh pernyataan pemerintah Indonesia bahwa mereka telah mempersiapkan dasar untuk perpajakan kendaraan berbasis emisi karbon dioksida yang akan menguntungkan penjualan kendaraan listrik dan hibrida di pasaran," imbuh Raine.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa Mercedes-Benz sedang menyiapkan riset untuk merakit Plug-in Hybrid di pabrik lokal di Tanah Air. Adapun Mercedes-Benz E 350 e Plug-in Hybrid hanya akan dipamerkan di GIIAS dan belum akan dijual.
Di kesempatan yang berbeda, Hari Arifianto, Deputy Direktur Marketing Communications Mercedes-Benz Distribution Indonesia, mengatakan pihaknya masih menunggu regulasi pemerintah soal mobil listrik dan hibrida sebelum mulai memboyong Mercedes-Benz E 350 e Plug-in Hybrid ke pasar Tanah Air.
"Kalau regulasi pemerintah yang mengatur tentang struktur pajak mobil hibrida sudah keluar, maka kami baru bisa mengambil keputusan," kata Hari.
Selain mobil hibridanya, Mercedes-Benz juga memperkenalkan dua mobil baru di GIIAS 2017. Keduanya adalah E 300 Coupe AMG Line dan C 300 AMG Line. Keduanya telah bisa dipesan di pameran tahunan itu.
Mercedes-Benz E 300 Coupe AMG Line dijual seharga Rp 1.539.000.000, sementara Mercedes-Benz C 300 AMG Line dihargai Rp 739.000.000. Ini merupakan harga off the road Jakarta.