Suara.com - Jalan raya yang ramai kerap membuat para pengemudi emosi. Jika tidak pintar-pintar menahan emosi maka berbagai kejadian seperti kecelakaan bisa terjadi atau peristiwa unik yang satu ini.
Diketahui, pengendara Subaru merasa kesal dan frustasi dengan mobil yang melewati bahu jalan. Menurut keterangan aparat Patroli Negara Bagian, Subaru itu membantingkan mobilnya ke arah Jeep tersebut sebanyak tiga kali.
Tabrakan tersebut terjadi beberapa waktu lalu di Highway 516 di Kent.
Lalu lintas saat itu memang tengah padat merayap sepanjang beberapa mil dan polisi Rick Johnson mengatakan, beberapa kendaraan memutuskan menggunakan bahu jalan raya untuk melewatinya.
Baca Juga: Karena Takata, Toyota, Mazda, BMW, dan Subaru Bayar Rp7 Triliun
Pengemudi Subaru Impreza menjadi frustrasi karena dilewati oleh begitu banyak mobil dan akhirnya tergerak mengarah ke bahu jalan, saat Jeep Cherokee melintas.
"Jeep bergerak ke kanan dan supir Subaru menabraknya tiga kali," kata Johnson.
Sebuah foto kecelakaan menunjukkan Subaru menabrakkan mobilnya dan menyebabkan sebagian bodinya naik ke sisi bodi Jeep. [The News Tribune]