Transportasi Bersama Bantu Kota Besar Bertransformasi

Rabu, 31 Mei 2017 | 18:00 WIB
Transportasi Bersama Bantu Kota Besar Bertransformasi
Transportasi bersama bantu transformasi (Aditya Gema)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemacetan merupakan salah satu masalah pelik yang terjadi di kota-kota besar. Pemakaian kendaraan pribadi yang tidak efisien disinyalir menjadi salah satu penyebab utamanya.

Menjawab permasalah tersebut, AlphaBeta mengadakan sebuah studi terkait manfaat 'Mobilitas Bersama'. Penelitian itu dilakukan di 33 kota besar di Indonesia.  

"Mobilitas bersama dapat membantu sebuah kota untuk bertransformasi ke arah lebih baik," ungkap Fraser Thompson, Direktur AlphaBeta di Jakarta, Rabu (31/5/2017).

Mobilitas bersama merupakan penggunaan berbagai moda transportasi yang digunakan secara bersama-sama. Penggunaan moda transportasi bersama bisa berbentuk layanan ridesharing (online) maupun kendaraan umum.

Penelitian tersebut menyebutkan, gerakan mobilitas bersama dapat menurunkan biaya waktu yang terkait penjalanan (komutasi) sebesar Rp138 triliun di 2020.

"Hal ini dapat dicapai dengan tiga hal, yaitu perjalanan yang lebih efisien, waktu yang dihemat dari pencarian tempat parkir, dan mendorong konsep nebeng di perkotaan," lanjutnya.

Selain dari segi ekonomi, mobilitas bersama dapat meningkatkan kualitas lingkungan. Pasalnya, jumlah kendaraan di jalan-jalan akan berkurang.

"Mobilitas bersama dapat membantu mengurangi emisi gas rumah kaca, dan polusi udara di kota-kota di Indonesia. Jika mobilitas bersama diaktifkan, maka emisi gas CO2 dapat berkurang 159 ribu mega ton di 2020," tandasnya.

Ke depan, dia berharap pemerintah Indonesia menaruh perhatian khusus terhadap masalah transportasi. Pasalnya, masalah transportasi yang tidak ditangani serius akan menimbulkan masalah di berbagai bidang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI