Suara.com - Mitsubishi berhasil melampaui target awal penjualan di International Motor Show (IIMS) 2017, yakni 1.429 unit kendaraan. Selama 11 hari Indonesia, Penjualan All-New Pajero Sport yang melebihi ekspektasi turut mendorong pencapaian tersebut.
IIMS 2017 telah berlangsung pada 27 April-7 Mei 2017. Pameran otomotif tahunan ini diselenggarakan di JI Expo Kemayoran, Jakarta.
"Di IIMS kali ini, Mitsubishi Motors berhasil membukukan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) 1.429 unit, melebihi target SPK 1.200 unit yang sudah ditetapkan," kata Group Head MMC Sales and Marketing Division PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Imam Choeru Cahya, dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com, Senin (8/5/2017).
Kontributor terbesar, menurut Imam, ialah All-New Pajero Sport yang laris sebanyak 1.038 unit. Jumlah ini lebih banyak dari perkiraan semula yang 'hanya' 900-an unit.
"10 persennya (dari penjualan All-New Pajero Sport) disumbangkan oleh tipe Ultimate yang baru perdana diperkenalkan di IIMS kali ini," lanjut Imam.
Setelah All-New Pajero Sport, Mirage menjadi model paling laku selanjutnya dengan SPK 199 unit. Outlander Sport serta Triton masing-masing dipesan 82 unit, sementara SPK Delica mencapai 12 unit.
Mitsubishi sendiri, di IIMS 2017, meluncurkan tiga kendaraan baru. Yang pertama ialah varian termewah dan teraman All-New Pajero Sport yakni Dakar 4x2 Ultimate. Dua lainnya ialah Triton edisi 2017 serta Triton 4x2 Single Cabin Hi-Rider.
Mitsubishi Lampaui Target IIMS 2017 Berkat All-New Pajero Sport
Senin, 08 Mei 2017 | 10:11 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Varian Tercanggih Mitsubishi Xforce Diluncurkan di GJAW 2024
23 November 2024 | 22:34 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 22:34 WIB
Otomotif | 19:57 WIB
Otomotif | 19:45 WIB
Otomotif | 18:38 WIB
Otomotif | 17:57 WIB
Otomotif | 16:35 WIB
Otomotif | 16:04 WIB
Otomotif | 15:40 WIB