Daihatsu Klaim Pabrikan Pertama Bangun R&D Center di Indonesia

Senin, 10 April 2017 | 12:25 WIB
Daihatsu Klaim Pabrikan Pertama Bangun R&D Center di Indonesia
Daihatsu membangun R&D Center di Indonesia, Karawang, Jawa Barat, Senin (10/4/2017). [Suara.com/Insan Akbar Krisnamusi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akhirnya, ada juga pabrikan mobil yang membangun Research and Development (R&D) Center di Indonesia. Hulu dari segala aktivitas industri otomotif ini dibangun Daihatsu di Karawang, Jawa Barat dan resmi dibuka pada Senin (10/4/2017).

Seremoni pembukaan R&D Center Daihatsu dilakukan bersamaan dengan perayaan produksi 5 juta unit Daihatsu di Indonesia. Acara dihadiri oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, hingga para eksekutif PT Astra International, PT Astra Daihatsu Motor, PT Toyota Astra Motor, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, dan PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

Lebih lanjut, dalam seremoni pembukaan, Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sudirman Maman Rusdi, mengatakan Daihatsu merupakan satu-satunya pabrikan di Indonesia yang memiliki R&D Center. Misi utama R&D Center Daihatsu di Indonesia adalah mengembangkan produk-produk yang sangat sesuai dengan konsumen di Indonesia, baru kemudian diusahakan untuk ekspor.

R&D Center Daihatsu, menurutnya, dibangun secara bertahap sejak 2011.

Baca Juga: Duh, Gara-gara Tak Bayar Sewa Five Vi Diusir

Sementara itu, Marketing Director ADM Amelia Tjandra mengungkapkan, R&D Center Daihatsu dibangun dengan nilai investasi lebih dari Rp1 triliun.

"Investasi tersebut murni dilakukan oleh ADM di Indonesia," katanya.

R&D Center Daihatsu dibangun di atas total lahan 25 hektare. R&D Center Daihatsu memiliki tiga fasilitas utama yaitu Design Center, Engineering Center, dan Test Course.

Fasilitas Test Course memakan lahan paling banyak, dengan luas 24 hektare. Sebanyak satu hektare sisanya dihabiskan untuk Design Center dan Engineering Center.

"Test Course Daihatsu memiliki trek lingkaran sepanjang 27 km dan 24 tipe jalan unik yang ada di Indonesia, seperti jalan yang banjir," ucap R&D Executive Officer ADM Pradipto Sugondo.

Baca Juga: Mobil Balap F1 Bakal Punya Pelindung Depan di 2018?

Melalui R&D Center, Daihatsu, lanjut Pradipto, akan dapat melaksanakan lima proses pengembangan dan pembuatan mobil di Indonesia. Lima proses itu ialah Market Survey and Product Planning, Product Design, Product Engineering Design, Prototype Making, hingga Prototype Testing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI