Honda Luncurkan Dua Mobil Baru Pekan Depan, Apa Saja?

Sabtu, 11 Maret 2017 | 13:20 WIB
Honda Luncurkan Dua Mobil Baru Pekan Depan, Apa Saja?
All-New Odyssey. [Dok. Honda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Honda dipastikan bakal memperkenalkan dua mobil baru di Indonesia pada pekan depan. Hal itu terungkap lewat undangan peluncuran yang diterima awak media, termasuk Suara.com.

Undangan tersebut dilayangkan Honda pada Jumat (10/3/2017) malam. Di dalam undangan, terungkap bahwa kedua model tersebut ialah New Odyssey dan New City.

"PT. Honda Prospect Motor (HPM) mengundang rekan media untuk berkenan hadir dalam acara press launch New Odyssey dan New City," tulis pabrikan terlaris kedua di Indonesia tersebut melalui surat elektronik.

Adapun waktu peluncuran bakal dilakukan pada Kamis (16/3/2017) siang di Jakarta. New Odyssey serta New City bakal menjadi model baru kedua dan ketiga Honda di pasar otomotif Tanah Air tahun ini. Sebelumnya, pada pekan kedua Januari, Honda sudah merilis New Mobilio ke khalayak ramai.

Odyssey merupakan multi purpose vehicle (MPV) di kelas upper segment. Honda sendiri di pasar Amerika Serikat (AS) belum lama ini meluncurkan All-New Odyssey, tetapi pabrikan ini sudah menegaskan bahwa model itu bukan untuk pasar Indonesia.

"Itu (All-New Odyssey) untuk pasar AS," kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM Jonfis Fandy, di sela-sela peluncuran New Mobilio.

Kemungkinan besar, yang akan dilakukan Honda adalah facelift interior dan eksterior MPV bermesin bensin 2.4 l tersebut. Bisa jadi pula ada fitur-fitur tambahan di New Odyssey.

Sementara itu, City merupakan mini sedan yang berkompetisi dengan Toyota Vios. Pembaruan terakhir pada City di Indonesia dilakukan pada 2014 silam dengan mengaspalkan All-New City.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI