SUV Cina Ini Bakal Masuk Pasar AS, Asal Lakukan Perubahan Berikut

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 19 Februari 2017 | 14:09 WIB
SUV Cina Ini Bakal Masuk Pasar AS, Asal Lakukan Perubahan Berikut
Trumpchi GE3. [Carscoops]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Debut di Detroit Auto Show sebagai mobil konsep berselubung, muncul gambar pertama dari spek produksi Guangzhou Auto Trumpchi GE3, di Cina.

Kendaraan SUV ini akan diperkenalkan pada April mendatang di ajang Shanghai Auto Show. Untuk tahap awal, akan dijual secara eksklusif di Cina.

Namun, perusahaan memiliki rencana untuk menawarkan di pasar Amerika di kemudian hari, tetapi dengan satu perubahan yang jelas, yakni penghapusan nama Trumpchi.

Di Cina, kendaraan ini dilengkapi dengan lencana Trumpchi besar di bagian belakang. Tapi ketika konsep disajikan di Detroit, lencana tersebut telah dihapus.

Baca Juga: Beredar, Foto Kim Jong Nam Sesaat Jelang Ajal Menjemput

Langkah yang dilakukan perusahaan ini sangat mungkin dalam upaya untuk menghindari hubungan dengan Presiden AS Donald Trump.

Ketika melihat perbedaan antara mobil produksi dan konsep, sulit untuk melihat adanya perubahan yang signifikan. Salah satu perubahan yang terlihat adalah lampu belakang yang mengalami penyederhanaan.

Di Cina, Trumpchi GE3 akan dijual secara eksklusif dengan powertrain listrik sehingga ampu menghembuskan 177 tenaga kuda. Masih belum jelas apakah pengaturan ini akan ditemukan dalam versi pasar AS. [Carscoops]

REKOMENDASI

TERKINI