Suara.com - Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 hampir pasti diikuti lebih banyak merek mobil dan motor dibanding penyelenggaraan tahun lalu. Pasalnya, merek-merek yang absen di IIMS 2016 ada yang menyatakan ikut. Merek-merek kendaraan yang sempat 'mati suri' pun hampir pasti berpartisipasi.
"Pada IIMS tahun lalu itu ada 34 merek. Insya Allah, tahun ini akan ada lebih dari 34 merek motor dan mobil," ucap Direktur PT Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh dalam konferensi pers IIMS 2017, Kamis (16/2/2017) di Jakarta.
Dyandra Promosindo sendiri merupakan organisator IIMS dari tahun ke tahun. Adapun waktu penyelenggaraan IIMS 2017 ialah 27 April sampai 7 Mei di JI Expo Kemayoran.
Hendra menjelaskan, pihaknya belum bisa merincikan secara lengkap merek-merek kendaraan yang kelak unjuk gigi di IIMS 2017. Hal ini karena proses administrasi para agen tunggal pemegang merek yang mengikuti IIMS tahun ini belum 100 persen rampung.
Baca Juga: Edan! Nikita Mirzani Umbar Bra di Bandara Soetta
Akan tetapi, sebanyak 80 persen dari keseluruhan agen tunggal pemegang merek kendaraan yang secara lisan berkomitmen untuk ikut IIMS 2017 sudah menyelesaikan proses administrasi.
"Ada beberapa yg sebelumnya absen sudah resmi bergabung dengan kami. Merek-merek motor besar di Indonesia kini juga semakin banyak. Merek mobil Swedia (Volvo), kan, juga baru hadir lagi di Indonesia," kata Hendra memberikan sedikit petunjuk.
"Volvo sih katanya sore ini akan menyerahkan formulir (administrasi)," lanjut dia.
Beberapa yang sudah pasti dan ditampilkan dalam paparan konferensi pers IIMS 2017 sendiri antara lain Suzuki, Toyota, Mercedes-Benz, Audi Chevrolet, dan Tata Motors untuk roda empat. Di sektor roda dua terdapat Honda plus Kawasaki.
Baca Juga: Ketika "Pangeran Cikeas" Tumbang di Bentengnya Sendiri....