Ditunggu 5 Tahun, Lamborghini SUV Segera Diproduksi April Ini

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 07 Februari 2017 | 08:42 WIB
Ditunggu 5 Tahun, Lamborghini SUV Segera Diproduksi April Ini
Lamborghini Urus. [Autocar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah hampir lima tahun sejak mobil SUV Lamborghini, Urus, muncul sebagai konsep. Sekarang, CEO perusahaan Stefano Domenicali tidak hanya mengonfirmasi namanya, tetapi juga waktu mulai produksinya.

Disinyalir, model SUV tersebut akan mulai diproduksi pada April ini. Semua itu diungkap Domenicali dalam sebuah wawancara yang dikutip Autoguide dari Digital Trends.

Domenicali menyatakan produksi Urus akan dimulai dalam beberapa bulan ke depan. Sebagai langkah awal menurutnya, akan dibangun unit pra-produksi.

Pabrikan asal Italia tersebut mengakui bahwa memngembangkan sebuah SUV merupakan proses yang sama sekali baru, sehingga beberapa mobil pertama akan menjadi prototipe.

Baca Juga: Video Penampakan 'Ahmad Dhani' di Konser Gue 2 Bikin 'Geger'

Dia juga mengatakan bahwa Lamborghini akan lebih banyak belajar dalam beberapa minggu ke depan. Perusahaan itu menargetkan Lamborghini Urus akan dapat melakukan debut di 2017 Geneva Motor Show.

Meskipun begitu, dipastikan publik belum akan bisa melihatnya di diler-diler dalam waktu dekat. Bahkan, ada kemungkinan SUV ini belum akan muncul di diler tahun ini.

Secara hati-hati, Domenicali memberikan rincian tentang proses dan bagaimana Lamborghini ini bergerak ke pasar 'baru' itu.

"Sangat mudah untuk mengingat angka 7.000, tapi kami perlu mempersiapkan jaringan purnajual dan diler; mereka perlu tahu mobil (ini)," ujarnya.

Domenicali menuturkan, mobil-mobil pertama juga akan lebih banyak digunakan untuk melatih orang-orang untuk beradaptasi dengan model teranyar itu.

Baca Juga: Istri Umbar Perselingkuhan Zul Zivilia di Instagram

"Ini adalah matriks kompleksitas itu, untuk dimensi kita, adalah langkah besar. Saya percaya bahwa kita memiliki semua potensi untuk melakukan pekerjaan yang fantastis, tetapi juga tugas dan tanggung jawab saya untuk menjaga semua orang untuk fokus. Semuanya harus sempurna ketika mobil mendarat di pasar. Ini akan menjadi pasar baru, dan pelanggan baru," paparnya.

Dikatakannya, Urus akan berkemampuan off-road dengan kemampuan khusus untuk es, salju, batu dan pasir. Ia juga menegaskan bahwa hibrida pada akhirnya akan menjadi bagian dari merek Lamborghini. Artinya, perusahaan tersebut mengonfirmasi Urus akan menjadi hybrid pertama yang dilepas ke pasar. [Auto Guide]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI