Cuma Tersedia 300 Unit, Ini Harga Datsun Go Panca Edisi Spesial

Kamis, 26 Januari 2017 | 19:33 WIB
Cuma Tersedia 300 Unit, Ini Harga Datsun Go Panca Edisi Spesial
Datsun Go Panca Special Edition diperkenalkan di Bandung, Jawa Barat, Kamis (26/1) [Dok Datsun Indonesia/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Datsun Go Panca edisi spesial yang diluncurkan pada Kamis (26/1/2017) diproduksi dan dipasarkan dalam jumlah terbatas mulai Februari. Dua varian Go Panca edisi khusus ini, White Edition dan Red Edition, secara total hanya diproduksi 300 unit.

"(Pembagian produksinya) 250 unit untuk White Edition dan 50 unit untuk yang Red Edition," ucap Head of Datsun Indonesia Indriani Hadiwidjaja dalam gathering awal tahun pabrikan ini di Bandung, Jawa Barat.

Harga jualnya sendiri, seperti dijelaskan Indri, lebih mahal sekitar Rp6-7 juta dari Go Panca tipe T-Active yang menjadi basis dari edisi spesial ini. Adapun banderol Go Panca T-Active, menurut laman daring resmi Datsun Indonesia, ialah Rp113.800.000 on the road Jakarta.



Go Panca edisi khusus awal tahun tersebut diberikan diferensiasi pada eksterior melalui nuansa two-tone colour pada bodi, body kit tambahan, dan fitur spion elektrik dengan Indikator lampu sein. Interior serta spesifikasi, di sisi lain, tidak diutak-atik.

Varian White Edition didominasi warna putih padi bodinya. Sementara itu, bagian atap, roof spoiler, velg alloi six spoke 15 inchi, dan kaca spion elektrik berwarna hitam.

Ada goresan nuansa merah pada White Edition yang terdapat pada sisi grille depan dan side skirt. Selain itu, ada emblem 'Special Edition' berwarna perak di sisi samping bodi.

Adapun body kit dan fitur baru pada Red Edition sama persis. Yang berbeda ialah kombinasi warnanya yang merah-hitam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI