Hankook Tire Buka Pusat Penelitian Ban Bernilai Rp3 Triliun

Kamis, 20 Oktober 2016 | 09:12 WIB
Hankook Tire Buka Pusat Penelitian Ban Bernilai Rp3 Triliun
Hankook Tire buka pusat penelitian ban. [Hankook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hankook Tire resmi membuka pusat riset dan pengembangan (R&D) mereka, Hankook Technodome, Rabu (19/10/2016) waktu Korea Selatan yang menelan investasi 266,4 miliar Won (Rp3,08 triliun).

Hankook Technodome dirancang oleh Foster + Partners, perusahaan arsitektur yang didirikan Sir Norman Foster. Desain gedungnya mengintegrasikan kecanggihan teknologi, visi dan budaya dari Hankook Tire.

"Saya percaya Hankook Technodome yang baru ini akan menjadi fondasi kokoh untuk memimpin masa depan teknologi ban. Ini (Hankook Technodome) menunjukkan proses optimal dalam perkembangan masa depan teknologi dan menjaga teknologi yang orisinil dengan memperkuat langkah kami menuju perusahan global yang berkelas," ucap Vice Chairman dan CEO Hankook Tire Seung Hwa Suh dalam seremoni pembukaan, seperti ditulis dalam keterangan pers.

Bangunan yang berlokasi di daerah Daejeon, Korea Selatan itu berdiri di atas tanah seluas 96.328 m2. Hankook Technodome terdiri dari enam bagian bangunan R&D dan delapan bagian bangunan tempat tinggal, dilengkapi dengan fasilitas untuk karyawan seperti pusat kebugaran, klinik kesehatan, kafe dan juga tempat penitipan anak.

Di dalam Hankook Technodome, Hankook Tire akan melakukan beragam penelitian teknologi ban dengan fasilitas uji yang mutakhir. Pusat R&D ini telah memperkenalkan sistem simulasi berkendara serta SPMM (Suspension Parameter Measuring Machine) untuk menghadirkan uji secara virtual dan hasil rekaman digital.

Di tempat ini, pabrikan akan menunjukan masa depan teknologi yang terintegrasi dengan bahan-bahan yang ramah lingkungan, perkembangan materi baru dan simulasi teknologi, begitu pula jaringan teknologi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI