3. Disiplin keuangan dan konsisten untuk menabung
Dua hal tersebut tidak dapat dipisahkan satu sama lain yang tentunya jika kita mengerti dan menerapkan dua hal tersebut akan membuat keuangan kita akan terjaga dan terhindar dari keborosan. Karena kita tahu gaya hidup yang boros tentunya akan cepat menguras keuangan kita juga.
Namun ketika sudah disiplin soal keuangan harus dibarengi dengan kekonsistenan untuk menabung. Karena dengan terus menabung tentunya pundi – pundi uang ditabung akan terus bertambah berbeda cerita dengan jika kita tidak konsisten untuk menabung tentunya akan memperlama anda untuk bisa membayar dp mobil.
4. Pilih mobil sesuai budget yang ada
Jangan pernah sekali – kali memaksakan untuk membeli mobil diluar budget yang sudah kita tentukan atau yang sudah kita punya. Jika tetap memaksakan tentunya akan membuat anda pusing sendiri dan bahkan bukanya senang dengan bisa membeli mobil melainkan jadi beban lagi dikarenakan membeli mobil diatas budget kita. Lebih baik bertahap, belilah terlebih dahulu mobil yang sesuai budget anda. Mobil-mobil merek Jepang cukup menjadi pilihan masyarakat dalam berbagai range harga yang disediakan.
Baca juga artikel Cermati lainnya:
Tips Sukses Mendapat Pekerjaan Melalui Job Fair
Melaporkan SPT Tahunan dengan E-filling Pajak dan Tahapan Pengisiannya
Membeli Mobil Keluarga, Kenapa Tidak?
Published by Cermati.com |