Penjualan Honda Terdongkrak 29 Persen, BR-V Paling Laris

Rabu, 05 Oktober 2016 | 17:55 WIB
Penjualan Honda Terdongkrak 29 Persen, BR-V Paling Laris
Honda BR-V, varian SUV andalan Honda di Indonesia (Suara.com/Honda Prospect Motor).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penjualan Honda pada sembilan bulan pertama 2016 diklaim naik 29 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Sport utility vehicle (SUV) BR-V merupakan kontributor utama penjualan Honda.

Sepanjang Januari-September, penjualan Honda di Indonesia menembus 151.849 unit. Pada rentang waktu yang sama tahun lalu, transaksi jual-beli Honda mencapai 117.720 unit.

"Penjualan pada bulan September 2016 juga cukup baik dengan dukungan dari model baru seperti New Honda Brio, All New Honda Civic serta model favorit seperti Honda Mobilio dan Honda BR-V yang berhasil meningkatkan penjualannya di bulan ini," kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT. Honda Prospect Motor Jonfis Fandy melalui keterangan pers, Rabu (5/10/2016).

Dari semua model, SUV tujuh penumpang BR-V memiliki kontribusi terbesar dengan sumbangan 20,59 persen dari penjualan. Selama sembilan bulan, BR-V laku 31.269 unit.

Posisi kedua ditempati multi purpose vehicle (MPV) Mobilio dengan angka penjualan 30.131 unit atau 19,84 persen dari total transaksi komersial Honda.

Model-model lain yang termasuk dalam lima besar ialah HR-V (28.087 unit), Brio Satya (24.637), dan Jazz (14.070).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI