Pada sisi keamanan, semua varian New Mirage pun telah memiliki Dual SRS Airbag bagi pengemudi dan penumpang depan.
Lebih lanjut, dua varian teratas, Exceed dan GLS, diberkahi velg baru berukuran 15 inchi dan transmisi otomatis Continiously Variable Transmission (CVT). Adapun GLX mempunyai velg 14 inchi dan transmisi manual lima percepatan.
GLS dilego dengan nilai jual Rp183,5 juta dan GLX dihargai Rp171,5 juta.
Dengan dimensi mini, radius putar 4,4 m, dan handling ringan, meliuk-liuk di tengah kemacetan Surabaya menjadi teramat gampang. Body roll serta suspensi New Mirage pun menjadi lebih rigid karena ternyata terdapat penyetelan spring rate pada suspensi.
Meski demikian, tetap terdapat beberapa catatan pada New Mirage. Leg room di kabin, baik di baris depan dan baris kedua, tak terlalu lega untuk Suara.com yang 'cuma' berpostur 171 cm.
Transmisi CVT, meski memang terkenal efektif membuat konsumsi BBM lebih hemat, membuat torsi tarikan New Mirage agak berat di putaran mesin bawah maupun menengah. Butuh injakan pedal gas cukup dalam dan putaran mesin di kisaran 2.500 rpm ke atas sebelum tarikan New Mirage terasa.
'Pekerjaan rumah' Mitsubishi untuk melengkapi suspensi rigid New Mirage yang sebenarnya bakal asyik dibawa mengebut nampaknya adalah penyetelah Engine Control Unit (ECU) agar torsinya lebih terasa.