Luncurkan SUV di 2018, Lamborghini Yakin Akan Banjir Pembeli

Jum'at, 26 Agustus 2016 | 17:07 WIB
Luncurkan SUV di 2018, Lamborghini Yakin Akan Banjir Pembeli
Ilustrasi Lamborghini. [Shutterstock/Darren Brode]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lamborghini berencana meluncurkan sport utility vehicle (SUV) pada tahun 2018. SUV yang digosipkan akan bernama Urus itu bakal menjadi tumpuan harapan Lamborghini untuk melipatgandakan produksi mobil mereka dalam waktu satu tahun.

Urus, di pasar Amerika Serikat (AS) nantinya akan dilepas dengan banderol sekitar 200 ribu dolar AS (Rp2,6 miliar). SUV tersebut bakal dijadikan ujung tombak untuk meningkatkan produksi global Lamborghini, dari rata-rata 3.500 unit per tahun menjadi 7.000 unit pada 2019.

 
Urus dipercaya mampu mendulang permintaan yang menyamai total produksi Lamborghini untuk seluruh modelnya dalam kurun hanya setahun.

"Kami akan mendorong habis-habisan SUV kami terjual 3.500 unit atau lebih, hanya dalam waktu setahun. Model ini adalah 'game changer' kami," kata Chief Executive Officer Lamborghini, Stefano Dominican, seperti dikutip Reuters pada Rabu (24/8/2016).

Salah satu pasar incaran yang disebutkan oleh Dominican adalah AS. Negeri "Paman Sam" itu memang menjadi pasar terbesar Lamborghini. Sebanyak 30 persen diler dan penjualan mereka datang dari negara adikuasa ini.

Adapun diler Lamborghini saat ini tercatat mencapai 132 di seluruh dunia. Sementara itu, pada 2015 lalu, pabrikan supercar asal Italia itu dilaporkan berhasil menorehkan rekor penjualan 3.245 unit secara global.

Meski akan menghadirkan SUV, Dominican berjanji tetap akan mengembangkan supercar-supercar 'ganas'. "Perlu saya tegaskan bahwa kami tak akan mengesampingkan begitu saja DNA kami sebagai pembuat mobil-mobil sport berkemampuan super," tegasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI