Suara.com - Kawasaki menghadirkan motor besar beraura klasik, W800, di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016. Motor 'gede' (moge) berkapasitas mesin 800 cc itu dijual dengan harga luar biasa, sebanding dengan harga sebuah mobil.
W800 diimpor langsung dari Jepang dengan harga jual selangit. Bayangkan saja, banderolnya mencapai Rp249 juta untuk tipe standar dan Rp251 juta bagi tipe SE.
Moge bergaya retro itu dihadirkan atas permintaan dari komunitas pemilik Kawasaki Estrella. Estrella sendiri merupakan motor 250 cc dengan desain klasik.
"Mereka juga ingin moge klasik. Mereka tahu ada W800 dan mereka memintanya dipasarkan di sini," kata Deputy Head Sales and Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) Michael Tanadi Chandra, Jumat (12/8/2016) di sela-sela GIIAS 2016 yang berlangsung mulai 11-21 Agustus di Tangerang, Banten.
"Alokasi dari Jepang sampai akhir tahun ini 50 unit. Kalau mau menambah stok baru bisa Januari tahun depan. Distibusi ke diler kami akan dilakukan mulai akhir Agustus," ungkap Michael lagi.
Ia menjelaskan, pada tahap pertama target konsumen moge ini adalah komunitas Estrella yang memiliki fanatisme tinggi terhadap motor-motor berdesain klasik. Setelah itu, barulah pecinta motor klasik di luar itu.
"Antusiasme motor-motor bermodel klasik masih sangat tersegmentasi, tapi berkembang," ucap Michael.