Suara.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi Mitsubishi di Indonesia, memiliki keinginan memperkuat di sektor mobil penumpang. Hal ini disampaika Kepala MMC Sales and Marketing Group PT KTB, Imam Choeru Cahya.
"Kita sadar di luar perkotaan,image-nya kita kendaraan niaga. Kita pingin memberikan awareness bahwa varian mobil Mitsubishi cukup lengkap, dengan adanya rangkaian mobil penumpang," katanya beberapa waktu lalu di Palembang.
Diakuinya, mobil penumpang Mitsubishi sempat menjadi tren pada tahun 1990-n dengan adanya Lancer, Eterna dan lainnya. Namun kemudian redup dan kemudian melakukan revitalisasi.
"Kami mulai giatkan lagi ke passanger car. Kami melakuka berbagai aktivitas berkaitan dengan branding, seperti dengan gathering untuk keep in touch kepada konsumen," ujar Imam.
Tidak hanya itu, salah satu yang mendorong Mitsubishi memperkuat image-nya adalah pencitraan terhadap spare part mobil penumpang yang relatif tinggi.
"Kami akui, dulu konsumen punya pandangan soal itu (spare part mahal). Tapi sejak sekarang-sekarang ini kami belum mendengar hal tersebut. Semoga image itu lekas hilang," kata Imam.
Diakuinya, hingga kini persoalan harga spare part menjadi pekerjaan rumah bagi pihaknya dalam memperkuat fokusnya pada mobil penumpang. Dengan melihat respon pasar yang ada dengan berbagai kendaraan Misubishi, perusahaan memiliki keoptimisan tinggi.
"Kami yakin bisa menembus tiga besar," pungkas Imam.