Suara.com - Astra Honda Motor, agen pemegang merek sepeda motor Honda di Indonesia, pada Senin (25/7/2016) meluncurkan sepeda motor sport terbarunya, Honda CBR250RR di Jakarta. Itu adalah penampakan pertama CBR250RR di panggung dunia.
Honda CBR250RR akan tersedia dalam dua tipe: standar non-ABS dan ABS. Kedua varian itu sudah bisa dipesan mulai Selasa (26/7/2016) di diler-diler khusus Honda, tetapi baru akan dikirimkan kepada pembelinya pada kuartal terakhir 2016.
"Produksi dan distribusinya kami targetkan di kuartal keempat (Oktober-Desember)," kata Wakil Presiden Direktur Eksekutif AHM Johannes Loman di Jakarta.
Loman juga mengatakan bahwa Honda CBR250RR diproduksi di pabrik milik AHM di Karawang, Jawa Barat. Rencananya, AHM akan memproduksi 20.000 sampai 25.000 unit CBR250RR setiap tahunnya.
Sebelumnya Direktur Pemasaran PT.AHM, Margono Tanuwijaya mengatakan bahwa CBR250RR akan dijual pada kisaran harga Rp63 juta sampai Rp74 juta.
"Untuk tipe standar, kisaran harganya antara Rp63-68 juta. Sedangkan tipe ABS di kisaran Rp69-74 juta," kata Margono.
Pemesanannya sendiri, lanjut Margono, dapat dilakukan di 135 diler terpilih yang disebut 'Wing Dealer'. Diler ini khusus meladeni CBR250RR, PCX 150. Selain itu, ada pula 10 diler 'Big Wing' yang menjadi diler khusus untuk motor-motor besar Honda.
Honda CBR250RR Baru Tersedia pada Akhir Tahun Ini
Selasa, 26 Juli 2016 | 07:14 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
AHM Kuasai 77,5 Persen Pasar Motor Nasional
27 November 2024 | 07:15 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 16:00 WIB
Otomotif | 14:03 WIB
Otomotif | 13:17 WIB
Otomotif | 12:19 WIB
Otomotif | 11:42 WIB