Suara.com - Honda mengakui sedang mengintip potensi menciptakan dan memproduksi kendaraan tujuh penumpang untuk ikut bermain di segmen mobil murah ramah lingkungan (low cost green car / LCGC).
Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motor Jonfis Fandy mengatakan saat ini pihaknya sedang dalam posisi 'menunggu dan melihat' perkembangan pasar LCGC tujuh penumpang.
"Kami sedang memonitor juga," aku Jonfis dalam acara uji kendara New Brio RS dan New Brio Satya, 2-3 Juni di Bogor, Jawa Barat.
Saat ini satu-satunya merek yang bermain di LCGC tujuh penumpang adalah Nissan dengan Datsun Go+ Panca. Selain itu, belakangan santer terdengar kabar Toyota dan Daihatsu juga berencana meluncurkan LCGC tujuh penumpang pada 2016.
Jonfis sendiri mengakui bahwa LCGC tujuh penumpang memiliki pasar, tetapi Honda memilih berhati-hati sebelum terjun ke pasar itu. Pasalnya, walaupun isu LCGC tujuh penumpang dari Toyota dan Daihatsu merebak luas, ia belum melihat transaksi jual-beli model-model LCGC dua baris terganggu.
"Jika ada isu model baru, konsumen bisa jadi menahan pembelian karena sedang menunggu. Tapi, melihat ada isu itu tapi masih pangsa pasar LCGC masih rata 15 persen (Januari-April 2016 dengan periode sama tahun lalu), saya masih melihat pasar LCGC lima penumpang tak terpengaruh," paparnya.
Adapun pasar mobil secara nasional pada periode Januari-April tahun ini menurut data Gabungan Industrial Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) turun 3,3 persen menjadi 351.947 unit.
Jonfis hingga kini juga masih menganggap segmentasi konsumen LCGC dan LMPV berbeda. Mereka yang benar-benar menginginkan mobil tujuh penumpang akan lebih memilih LMPV ketimbang LCGC tujuh penumpang berukuran 'tanggung'.
"Kalau dikatakan segmentasi LCGC melebar dari lima penumpang ke tujuh penumpang sekarang masih belum terbukti karena 95 persen model LCGC juga masih yang lima penumpang. Nanti kalau ternyata makin banyak merek masuk baru kita lihat bagaimana," sambungnya.
Jonfis belum dapat menjelaskan secara gamblang model apa yang akan ia pilih jika akhirnya Honda memutuskan terjun di LCGC tiga baris. Meski demikian, jika menilik model-model tujuh penumpang Honda saat ini seperti Mobilio dan BR-V memakai sasis yang sama dengan Brio.