Suara.com - Baru sekitar tiga bulan berlalu, sejak Mitsubishi meluncurkan All-New Pajero Sport ke Indonesia pada akhir Januari. Selama itu, pemesanan (inden) All-New Pajero Sport telah mencapai lebih dari 9.000 unit.
"Data Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sampai dengan 8 Mei sudah 9.385 unit," kata Group Head MMC Sales Group PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Imam Choeru Cahya dalam uji kendaraan All-New Pajero Sport di Bali, Selasa (10/5/2016).
Sebanyak 7.680 unit dari total inden itu sudah dikirimkan ke diler. "Itu whole sales-nya. Kalau retail sales, 6.157 unit," ucap Imam.
All-New Pajero Sport diluncurkan pada 29 Januari kemarin. Versi termutakhir sport utility vehicle (SUV) andalan Mitsubishi ini mengalami banyak pembaharuan, termasuk di antaranya generasi teranyar mesin diesel MIVEC 2.4 liter berteknologi Variabel Geometri Turbo dan Intercooled, transmisi otomatis 8 percepatan.
Lebih lanjut, Imam menargetkan, sisa inden 3.210 unit sudah rampung terkirim ke konsumen pada Juni mendatang.
"(Jumlah SPK) itu di luar ekspektasi kita. Tadinya kita memperkirakan sekitar 1.700 unit per bulan karena Pajero Sport terdahulu 1.000-1.200 unit. Ternyata saat memasuki Maret saja sudah 3.000-an," tutup Imam.