VW Akan Pecat 3.000 Buruh di Jerman sampai 2017

Jum'at, 11 Maret 2016 | 04:03 WIB
VW Akan Pecat 3.000 Buruh di Jerman sampai 2017
VW
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perusahaan otomotif Volkswagen (VW) berencana memecat sekitar 3.000 buruh di pabrikannya di Jerman. Pemutusan hubungan kerja dilakukan sampai akhir 2017.

Pemecatan itu untuk mengimbangi penurunan penjualan VW karena skandal kecurangan uji emisi. Hal itu disampaikan sumber internal perusahaan.

Perusahaan mobil terbesar di Eropa itu juga memotong investasi sebesar 1 miliar euro atau sekitar 1,1 miliar dolar AS pada tahun 2016. Ini dilakukan untuk menekan pengeluaran biaya perusahaan.

VW mempekerjakan sekitar 120.000 pekerja di pabrik Jerman Barat dan divisi jasa keuangan sekitar sepertiga dari posisi-posisi kantor berada.

Hanya saja sumber internal itu tidak memberikan informasi spesifik soal PHK massal itu.

"Merek Volkswagen telah memulai program efisiensi yang mempengaruhi semua bidang, termasuk biaya personil," kata juru bicara VW.

Biaya dapat dipotong dengan mengurangi kontrak pekerjaan sementara, mengisi kekosongan internal dan membuat hirings lebih sedikit. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI