PT. Suzuki Indomobil Sales secara resmi meluncurkan Suzuki All New Satria F150 injeksi, hari ini, Selasa (16/2/2016).
Produk yang merupakan pembaharuan dari generasi sebelumnya ini diharapkan mampu mendongkrak penjualan motor bebek yang dalam beberapa tahun terakhir mengalami penurunan.
"Untuk awal kami target penjualannya per bulan itu 10 ribu sampai 15 ribu per bulannya. Semoga nanti bisa naik terus," kata kata Deputy of Managing Director 2W PT SIS, Endro Nugroho di Sirkuit Internasional Sentul, Jawa Barat.
Ia menjelaskan untuk produk All New Satria F150, Suzuki Indomobil Sales masih ingin berkonsentrasi di pasar domestik terlebih dahulu dibandingkan untuk ekspor. Ia mengatakan produk ini telah dipasarkan di seluruh Pulau Jawa.
"Kami masih konsen ke pasar domestik dulu. Ekspor bisa saja, tapi belum tahu kapan waktunya. Nanti lah itu. Ini sudah ada di seluruh pulau Jawa," kata dia.
Untuk All New Satria F150, Suzuki Indomobil Sales menghadirkan dua varian, All New Satria F150 High Grade Version Rp21.950.000 (on the road Jakarta) dan AllNew Satria F150 Standard Version Rp21.650.000 (on the road Jakarta).