Suara.com - Nissan Motor Co, pada Senin (15/2/2016), memperkenalkan teknologi kursi cerdas bernama "Intelligent Parking Chair", sebuah konsep yang terinspirasi teknologi parkir cerdas dari mobil-mobilnya.
Intelligent Parking Chair adalah kursi unik yang bisa bergerak sendiri, berpindah dari satu meja ke meja lainnya secara otomatis, sehingga para pekerja tak perlu repot-repot mengatur kursi menjelang rapat atau membereskan ruangan setelah jam kerja usai.
Kursi beroda itu bergerak dipandu oleh sistem yang terkoneksi dengan internet via Wifi dan empat kamera yang terpasang di atap ruangan. Kamera-kamera itu akan memantau kursi-kursi cerdas tadi, menunjukkan posisi mereka, dan rute yang bisa disusuri menuju lokasi yang diinginkan.
Dalam sebuah video yang diunggah ke YouTube, Nissan menunjukkan bagaiana kursi-kursi cerdasnya bisa bergerak sendiri untuk merespon panggilan berupa tepukan tangan dari manusia.
"Dengan inovasi dalam teknologi perkantoran ini, para pebisnis Jepang bebas dari tugas untuk mengatur-atur kursi," kata Nissan dalam pernyataan resminya.
Meski demikian kursi cerdas ini belum akan diproduksi massal dan dipasarkan oleh Nissan. Dalam siaran persnya, Nissan mengatakan bahwa demonstrasi kursi cerdasnya hanya merupakan "proyek promosi", untuk menunjukkan kemutakhiran teknologi autokemudi pada mobil-mobil Nissan.