Mobil yang dijual di Tanah Air sejak Desember ini dilengkapi dengan sisteme ntertainment Chevrolet MyLink, dengan layar sentuh 7 inci, dan bisa terkoneksi dengan ponsel pintar Anda, baik yang bersistem iOS maupun Android via Bluetooth maupun USB port.
Chevrolet MyLink bisa mempermudah pengemudi mengakses daftar nomor telepon di ponsel untuk melakukan panggilan atau menerima telepon, serta bagi pengguna perangkat Apple tertentu, bisa digunakan untuk menerima dan mengirim pesan singkat pendek melalui fitur SIRI Eyes Free. Fitur Eyes Free ini juga memungkinkan MyLink diaktivasi via Voice Command.
Beberapa aplikasi smartphone yang bisa digunakan bersama Chevrolet MyLink adalah Stitcher dan TuneIn Radio. Kedua fitur tersebut memungkinkan Anda melakukan streaming radio dan podcast via koneksi internet pada smartphone.
Kelebihan lain yang hanya akan dinikmati oleh pemilik mobil Chevrolet adalah jaminan penuh terhadap kenyamanan dengan adanya program Chevrolet Complete Care (CCC). Dengan program CCC, pemilik mobil Chevrolet di Tanah Air menikmati garansi selama tiga tahun/100.000 Km.
Salah satuandalan CCC, Customer Assistance Center (CAC) dan Parts Hotline, memberikan layanan informasi 24 jam tentang informasi ketersediaan suku cadang, lokasi dan nomor kontak diler, toko suku cadang asli, serta beragam pertanyaan lain seputar Chevrolet. Layanan ini dapat dihubungi melalui telepon 0800 10 24389 (Chevy) atau di website resmi https://www.chevrolet.co.id/complete-care.html.
Sementara dengan layanan Chevrolet After Service Delivery, pemilik mobil dipermudah untuk terus melanjutkan aktivitasnya ketika mobil menjalani servis. Mobil akan diantarkan langsung kepada pemiliknya setelah selesai diservis. Chevrolet juga siap mengirim teknisi kerumah pemilik mobil melalui layanan Home Service.
Artikel ini bekerjasama dengan Chevrolet