Auto2000 Jaring Konsumen Lewat Aplikasi

Selasa, 28 Juli 2015 | 09:44 WIB
Auto2000 Jaring Konsumen Lewat Aplikasi
Jajaran direksi Auto2000 saat memperkenalkan Auto2000 Website, Auto2000 aplikasi mobile, dan Auto2000 Fun di Jakarta, Senin (27/7/2015). [Suara.com/Deny Yuliansari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Demi menggaet konsumen, diler mobil Toyota Auto2000 memaksimalkan penggunaan aplikasi dan program lewat pembaruan.

Semester dua ini, Auto2000 memperkenalkan pembaruan untuk Auto2000 Website, Auto2000 aplikasi mobile dan Auto2000 Fun.

"Basicnya sama yakni pengguna internet. Ketiganya untuk memudahkan konsumen kami," kata Customer Touch Point Division Head Auto2000, Dicky Zulkarnaen di Jakarta, Senin (27/7/2015).

Pengembangan aplikasi ini, lanjut Dicky, disesuaikan dengan kondisi terkini di mana pertumbuhan pengguna internet semakin tinggi.

Tidak hanya itu, kebutuhan untuk mendapat pelayanan dengan cara yang mudah juga semakin diminati masyarakat.

"Karena mereka bisa mendapatkannya hanya dengan menggunakan ponsel atau tablet atau PC atau Laptop. Mulai dari mencari kendaraan hingga memesan jadwal servis," katanya.

Sementara itu, Chief Operation Auto2000, Ivan Sadik menyebut bahwa dengan hadirnya tiga pembaruan diharapkan bisa menaikkan jumlah kendaraan yang masuk untuk perawatan dan penjualan.

"Kami yakin akan naik. Tapi, besarnya berapa belum bisa kami prediksi," katanya dikesempatan yang sama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI