Suara.com - Memasuki bulan Ramadan, angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia biasanya meningkat. Meningkatnya jumlah pengendara, terutama saat mudik, menjadi salah satu penyebab utama. Tetapi menurut pakar kesehatan, puasa juga punya andil, setidaknya terhadap berkurangnya konsentrasi saat berkendara.
Kepolisian Republik Indonesia mencatat terjadi 3.815 kasus kecelakaan lalu lintas dalam H-7 hingga H+3 hari raya Idul Fitri di tahun 2014. Kecelakaan yang terjadi pada pada bulan Ramadan tetap saja lebih tinggi 35% secara rata-rata bila dibandingkan dengan minggu-minggu sebelum dan sesudah bulan Ramadhan di tahun 2014.
Eko Suryo, dokter lulusan Universitas Gadjah Mada, kepada situs jual beli mobil Carmudi mengatakan bahwa ketika berpuasa tingkat gula dalam darah akan menurun. Selain itu waktu tidur yang berkurang (hanya 4 sampai 6 jam saat puasa), menjadi faktor yang menyebabkan kita menjadi kurang awas ketika berkendara.
"Ini menyebabkan refleks kita menurun yang dapat membahayakan perjalanan kita ketika di jalan raya," jelas Eko.
Karenanya ia mempunyai beberapa saran agar tetap awas ketika mengemudi di saat puasa.
Pertama, kata Eko, mereka yang berpuasa sebaiknya menghindari mengonsumsi karbohidrat secara berlebihan ketika sahur dan berbuka puasa karena akan menyebabkan kantuk sepanjang hari, yang dapat membahayakan diri sendiri ketika berada di jalan raya.
"Kita dapat menggantinya dengan lebih banyak mengonsumsi makanan yang mengandung protein, vitamin dari buah-buahan segar, dan meminum cukup air putih untuk mengurangi kemungkinan dehidrasi," jelas dia.
Nutrisi-nutrisi itu, lanjut Eko, lebih dibutuhkan oleh tubuh karena dapat memberikan cadagan energi yang cukup hingga waktu berbuka puasa tanpa menyebabkan kantuk.
"Sangat dianjurkan untuk tetap bisa tidur minimal 7 jam per hari. Kita bisa menggunakan waktu istirahat di siang hari untuk beristirahat sejenak melelapkan mata selama 30 hingga 45 menit," anjur dia.
Waktu tersebut akan cukup menyegarkan mata dan pikiran untuk dapat fokus kembali mengemudi.
Tips Agar Tetap Fokus Mengemudi Saat Puasa
Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 01 Juli 2015 | 13:08 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Fadilah Puasa Ayyamul Bidh, Amalkan Besok Hingga Tiga Hari ke Depan
14 November 2024 | 21:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 07:32 WIB
Otomotif | 23:05 WIB
Otomotif | 21:49 WIB
Otomotif | 21:10 WIB
Otomotif | 20:35 WIB
Otomotif | 20:15 WIB
Otomotif | 19:24 WIB
Otomotif | 18:37 WIB