Astra Masih Optimistis Kuasai 50 Persen Pasar Mobil

Hingga April 2015 sudah menjual total 183.604 unit.
Suara.com - Meski kondisi pasar otomotif roda empat di Indonesia sedang mengalami penurunan, namun Astra International masih optimistis.
Presiden Direktur Astra International, Prijono Sugiarto, menyebut bahwa pihaknya masih optimistis bisa menguasai pasar hingga 50 persen.
"Kami optimistis meski Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) sudah merevisi targetnya," katanya di Jakarta, Kamis (4/6).
Divisi otomotif roda empat Astra International membawahi beberapa merek otomotif, Toyota, Daihatsu, Isuzu, Peugeot dan UD Trucks.
Baca Juga: Daftar Harga Mobil Suzuki Terbaru April 2025: Lengkap dengan Spesifikasinya
Sedangkan untuk segi roda dua, Prijono menyebut bahwa pihaknya masih menargetkan penguasaan pasar hingga 68-69 persen dengan merek sepeda motor Honda.
Sebelumnya, hingga April 2015, divisi otomotif roda empat Astra sudah menguasai 50 persen dengan total 183.604.
Sedangkan pangsa pasar roda dua Astra mencapai 69 persen dengan total 1.464.395 unit.