Suara.com - Ferrari sudah secara resmi memulai pembangunan theme park atau taman bermainnya di Barcelona, Spanyol. Peletakan baru pertama taman bermain itu dilakukan oleh pembalap Formula Satu Ferrari, Sebastian Vettel, di sela-sela ajang balapan GP Barcelona akhir pekan kemarin.
Ferrari Land, nama taman bermain itu, akan menjadi taman bermain kedua Ferrari setelah FerrariWorld berdiri di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada 2010.
Vettel mengatakan bahwa taman bermain itu tak hanya akan memberikan kesan mewah, tetapi juga menawarkan sensasi kecepatan ala mobil balap mobil Formula Satu Ferrari. Sensasi itu akan terasa jika pengunjung menguji nyali mereka di roller coaster Ferrari Land, yang akan menjadi roller coaster tertinggi di Eropa.
"Tidak semua orang punya kesempatan mengendarai Ferrari dan khususnya mobil balap F1. Taman bermain ini akan memberikan emosi dan perasaan yang sama (seperti mengendarai mobil balap F1) kepada publik," kata Vettel, yang keluar sebagai juara ketiga dalam GP Barcelona.
Rel roller coaster itu akan setinggi 112 meter dan diklaim akan bisa membuat penikmatnya melesat mencapai kecepatan 180 km/jam hanya dalam lima detik. Sejauh ini roller coaster tertinggi di Eropa ada di taman bermain PortAventura dengan tinggi 76 meter.
Taman bermain Ferrari sendiri akan dibangun berdampingan dengan taman bermain PorAventura di sebelah utara Barcelona. Ferrari sudah menyiapkan 100 juta euro atau sekitar Rp1,48 triliun untuk membangun taman bermain di lahan seluas 75.000 meter persegi itu.
Selain itu akan dibangun pula sebuah hotel 250 kamar, yang desainnya mirip sayap mobil balap F1 Ferrari dan merupakan menjadi hotel bintang lima pertama Ferrari di dunia. Taman bermain itu rencananya akan dibuka untuk umum pada 2016 mendatang. (The Telegraph)
Ferrari Mulai Bangun Taman Bermain Mewahnya di Barcelona
Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 13 Mei 2015 | 12:24 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Koleksi Mobil Mewah Haldy Sabri, Adik Irish Bella Dicibir Buntut Numpang Flexing Pakai Hummer
23 November 2024 | 16:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 21:01 WIB
Otomotif | 21:00 WIB
Otomotif | 20:25 WIB
Otomotif | 20:00 WIB
Otomotif | 19:21 WIB
Otomotif | 19:00 WIB
Otomotif | 18:54 WIB
Otomotif | 18:05 WIB
Otomotif | 18:03 WIB
Otomotif | 17:56 WIB