Suara.com - Aktor kulit hitam Inggris, Idris Elba, berhasil memecahkan rekor kecepatan yang bertahan selama 90 tahun di negeri Ratu Elizabeth itu, saat ia memacu Bentley Continental GT Speed di sebuah pantai Pendine Sands, Wales.
Rekor "flying mile", rekor yang dipecahkan Elba, adalah catatan kecepatan mobil saat melesat di antara dua titik yang berjarak 1 mil. Saat melesat dari satu titik ke titik lainnya, pembalap tak diwajibkan memulai dari kecepatan nol, tetapi boleh mengambil ancang-ancang sebelumnya.
Dalam aksinya sendiri Elba melakukan dua kali percobaan, masing-masing dari arah yang berbeda. Elba berhasil memacu Bentley Continental GT Speed dengan keceptan 290,3 km/jam dan mencapai puncaknya di kecepatan 300 km/jam saat melewati titik kedua.
Bentley Continental GT Speed yang dikemudikan Elba dipacu oleh mesin 12 silinder yang mampu menyemburkan kekuatan setara 626 tenaga kuda dan mampu melesat dengan kecepatan maksimal 331,5 km/jam.
Bentley mengatakan mobil yang dikemudikan Elba adalam mobil produksi sesuai dengan standar pasar dan tidak dimodifikasi sama sekali.
Pemecahan kesepatan itu dilakukan sebagai bagian dari sebuah program di stasiun televisi Discovery Channel yang bertajuk "Idris Elba: No Limits". Program itu akan ditayangkan pada Juli mendatang.
Rekor flying mile di Inggris sebelumnya dipegang oleh Sir Malcolm Campbell, yang berhasil melesat dengan kecepatan 280,3 km/jam menggunakan mobil balap Napier-Campbell Blue Bird. (CNN Money)
BERITA MENARIK LAINNYA:
Kejadian Unik Pascalahirnya Bayi Perempuan Wlliam-Kate
Amel Alvi Bantah Ditangkap Kasus Prostitusi
7 Fakta Aneh Tapi Nyata di Bumi yang Wajib Anda Ketahui
Bra Digeledah Atasan, Karyawati Toko: Ini Menjijikkan, Saya Malu