Suara.com - Daihatsu sedang mengembangkan varian mobil baru untuk dipasarkan di pasar domestik Indonesia.
Mobil tersebut, menurut Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Sudirman MR, merupakan hasil pengembangan Daihatsu Jepang dan ADM.
"Sebagian di Jepang, sebagian di sini. Namun secara garis pengembangannya di Jepang. Tapi keterlibatan kami ADM semakin dalam," ungkap Sudirman di Jakarta, Kamis (7/5/2015).
Sudirman enggan menjelaskan soal mobil baru tersebut lebih jauh. Dia hanya memastikan bahwa kendaraan yang masih dalam tahap pengembangan di Jepang tersebut akan berjenis compact.
"Dengan mesin yang sudah ada yakni 1 L hingga 1.5 L," sambungnya.
Dikatakan lagi, mobil baru tersebut rencananya akan hadir tahun depan di Indonesia. Untuk sementara, mobil tersebut rencananya akan ditujukan untuk pasar domestik terlebih dahulu.
"Tapi kan kami juga akan berencana untuk melakukan ekspor terhadap mobil baru itu," tandas Sudirman.
Mobil Baru Daihatsu Akan Hadir Tahun Depan di Indonesia
Kamis, 07 Mei 2015 | 20:11 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Mobil ICE 2024: Bukti Mesin Konvensional Masih Berjaya
27 Desember 2024 | 08:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 08:27 WIB
Otomotif | 22:47 WIB
Otomotif | 21:00 WIB
Otomotif | 20:00 WIB
Otomotif | 19:27 WIB
Otomotif | 19:15 WIB
Otomotif | 17:43 WIB
Otomotif | 17:18 WIB
Otomotif | 16:57 WIB