Nissan Dukung Penuh Penggantian Premium Menjadi Pertalite

Rabu, 29 April 2015 | 05:01 WIB
Nissan Dukung Penuh Penggantian Premium Menjadi Pertalite
Ilustrasi logo Nissan (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agen Pemegang Merek (APM), Nissan Motor Indonesia mendukung rencana pemerintah mengganti bahan bakar minyak Premium menjadi Pertalite.

General Manager of Marketing Strategy and Product Planning PT. Nissan Motor Indonesia (NMI) Budi Nur Mukmin menyatakan bahwa penggantian bahan bakar tersebut akan positif.

"Kami rasa pergantian bahan bakar ini nantinya akan menguntungkan seluruh pihak," katanya di Jakarta, Selasa (28/4).

Dengan adanya penggantian bahan bakar tersebut, Budi menyebut bahwa selain pabrikan, konsumen juga akan mendapat keuntungan.

Kendaraan yang menggunakan bahan bakar angka ron tinggi akan memiliki daya tahan yang lebih tinggi.

"Dan tentu saja ini akan memberikan keuntungan pada konsumen karena kendaraan lebih efisien dan tahan lama," katanya.

Sedangkan keuntungan yang didapat bagi pabrikan adalah adanya efisiensi pada layanan purna jual karena kondisi mobil jadi lebih baik.

"Konsumen puas dan pabrikan pun puas," katanya.

BBM Pertalite memiliki kandungan angka ron lebih tinggi dibandingkan Premium namun masih lebih rendah dibandingkan Pertamax.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI