Suara.com - Film aksi berbujet besar, biasanya menghabiskan sebagian besar dananya tersebut untuk penggunaan mobil. Nahas, setelah menghabiskan jutaan dolar, mobil-mobil tersebut justru berakhir di tempat sampah.
Seperti yang terjadi pada 230 unit mobil dalam film Fast and Furious 7.
Ya, ratusan kendaraan di Fast and Furious 7 rusak parah, akibat beraksi di dalam film. Mobil-mobil macam Mercedez Benz, Ford Crwon Victoria dan Mitsubishi Montero itu tak lagi dapat diperbaiki karena kondisnya yang lebur.
Alhasil, seluruh mobil tersebut, kini berada di rumah penghancuran metal di Colorado, bersiap untuk dihancurkan.
Langkah itu dilakukan agar tak ada pihak 'nakal', yang mencoba memperbaiki mobil, karena seluruh kendaraan tersebut dinyatakan tak laik jalan.
"Agak aneh melihat Mercedez Benz dihancurkan. Apalagi dihancurkan cuma untuk kepentingan film" kata Richard Jensen, pemilik rumah penghancur metal di Colorado, seperti dikutip dari laman Autoevolution.
Fast and Furious 7, merupakan film yang tengah digandrungi saat ini. Film ini didaulat sebagai mendapatkan pendapatan kotor tertinggi, sebanding dengan The Avangers, Iron Man 3, dan Dark Knight Rises.