Suara.com - Pabrikan mobil asal Jepang Honda mencuri perhatian pada hari pertama New York Auto Show 2015, Kamis (2/4). Honda mengejutkan pengunjung dengan mempertontonkan mobil konsep Honda Civic.
Boleh jadi mobil konsep inilah yang akan menjadi Honda Civic generasi terbaru.
Dengan mobil Konsep ini, Honda memperkenalkan arah desain baru yang lebih sporty dibandingkan Civic generasi sebelumnya dengan tampilan yang ebih agresif.
"Model paling karimatis, paling ambisius, paling fun, dan paling sporty dari yang pernah kami buat," ujar Guy Melville-Brown, pimpinan tm desain Honda.
Model terbaru Civic ini dipersenjatai mesin canggih Honda dengan teknologi Earth Dreams, termasuk mesin 1.5-liter VTEC plus Turbo.
Beberapa fitur keselamatan yang dibawa Lane Departure Warning, Forward Collision Warning, Multi-Angle Rearview Camera, Adaptive Cruise Control dan Honda LaneWatch. (USA Today)