Pasar MPV Premium Turun, Toyota Tetap Optimistis

Sabtu, 28 Maret 2015 | 05:23 WIB
Pasar MPV Premium Turun, Toyota Tetap Optimistis
Toyota Vellfire yang dipasarkan di Indonesia . [suara.com/Deny Yuliansari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasar kendaraan Multi Purpose Vehicle (MPV) premium di Indonesia mengalami penurunan di dua bulan pertama 2015.

Penjualan dua bulan pertama tahun ini mengalami penurunan hingga 24 persen dari sebelumnya 1.156 menjadi 874 unit.

Penurunan tetap terjadi meski banyak produk baru yang melakukan penyegaran seperti Honda Odyssey dan Nissan Serena maupun meluncurkan generasi baru seperti Toyota Alphard.

Kondisi tersebut, menurut Vice President PT. Toyota Astra Motor, Suparno Djasmin dipengaruhi oleh kondisi pasar otomotif nasional.

"Memang pasarnya turun," katanya di Jakarta, Jumat (27/3).

Dia bahkan memprediksi segmen MPV premium ini tidak akan bisa mencapai jumlah penjualan seperti tahun lalu yang bisa menembus angka enam hingga tujuh ribu unit per tahun.

Meski begitu, pria yang akrab disapa Abong tersebut mengemukakan bahwa pihaknya masih optimistis dengan perkembangan pasar segmen ini.

"Karena ada pembangunan di mana-mana, jelas akan memengaruhi kondisi ekonomi konsumen," katanya.

Untuk itu, pihaknya dengan yakin meluncurkan varian MPV premiumnya yang baru yakni All New Toyota Alphard dan Toyota Vellfire.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI