Suara.com - Mobil Multi Purpose Vehicle (MPV) pertama dari pabrikan mobil asal Jerman, BMW yakni The All New BMW Active Tourer resmi hadir di Indonesia.
Kendaraan ini, menurut Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Karen Lim adalah kendaraan yang memberikan fleksibilitas dan ruang interior yang luas.
"Kendaraan yang tepat untuk setiap aspek dari kehidupan pelanggan kami dengan gaya hidup aktif yang menginginkan ruang interior luas, fleksibel, dan daya angkut yang memadai," katanya di Jakarta, Kamis (26/3).
Model Active Tourer yang masuk ke Indonesia merupakan model BMW 218i Luxury. Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.342 mm, lebar 1.800 mm dan tinggi 1.550 mm.
Dengan dimensi tersebut, BMW Active Tourer memberikan ruang yang cukup besar, baik untuk penumpang maupun bagasi.
"Ini pilihan yang menggiurkan untuk keluarga muda yang ingin kendaraan performa sporty, ruang berlimpah, dan praktis," katanya.
Meski bermain di segmen yang berbeda, namun Activ Tourer masih memiliki desain khas BMW mulai kidney grille yang diapit lampu depan twin circular headlights.
"Kami juga memberikan kesempatan konsumen yang ingin melakukan test drive 17 hingga 19 April nanti di Senayan City," tambahnya.