Suara.com - Pasar sepeda motor di Indonesia terutama segmen skuter matik premium atau skutik masih dipandang menarik untuk beberapa pabrikan.
Beberapa merek yang sudah ada sebelumnya di Indonesia bahkan sudah mulai menyediakan opsi kendaraan skutik premium bagi konsumen.
Terakhir, pabrikan Peugeot juga akan memasukkan skutik premium ke pasar Indonesia dan akan berhadapan dengan merek yang sudah ada seperti Vespa.
"Soal merek lain mau masuk, kami tidak ada masalah. Justru bagus," kata managing director PT. Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega di Cakung, Jakarta Utara, Rabu (11/3).
Dia menyebut masuknya kompetitor menunjukkan bahwa langkah strategi pemasaran yang dilakukannya di Indonesia sudah baik.
"Karena sekarang ada yang baru masuk. Sementara kami sudah memulainya sejak tahun 2011 silam," katanya.
Marco juga masih yakin dengan merek Vespa miliknya bisa bertahan dipasar skutik premium.
"Karena Vespa itu tentang ikon, sejarah, gaya, dan teknologi," katanya.