Suara.com - Penjualan kendaraan bermotor Februari tahun ini diperkirakan masih terkena imbas penurunan penjualan di awal tahun 2015.
Menurut Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Sudirman MR, penjualan mengalami sedikit penurunan.
"Ada penurunan sepertinya. Mungkin hanya sekitar 5 persen dibandingkan Januari lalu," kata Sudirman saat ditemui di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Kamis (5/3).
Penurunan terjadi karena adanya efek beruntun dari penurunan yang terjadi tahun sebelumnya. Penurunan tersebut akibat situasi politik ditambah tidak stabilnya nilai rupiah dan naiknya suku bunga bank.
Namun, Sudirman masih yakin dengan target tahunan yang ditetapkan pihaknya untuk tahun ini.
"Kami masih yakin pasar tidak akan berbeda dengan tahun sebelumnya. Tahun ini angkanya di 1,2 juta unit," katanya.
Sebelumnya, penjualan kendaraan bermotor di Indonesia pada Januari lalu sudah mencapai angka 94.149 unit.