Suara.com - Lesus adalah mobil paling handal di dunia pada 2014, demikian hasil riset perusahaan konsultan terkemuka dunia, JD Power yang dirilis Rabu (26/2/2015). Lexus sudah meraih pengakuan yang sama sejak 2011 lalu.
Dalam surveinya, yang pertama kali digelar pada 1989, JD Power mewawancarai para pemilik mobil yang membeli kendaraan pada 2012 dan bertanya tentang masalah apa saja yang pernah dialami terkait mobil-mobil mereka.
Hasilnya dari 100 unit Lexus yang dibeli, ada sekitar 89 masalah yang dilaporkan. Jumlah itu jauh dari rata-rata industri otomotif, yang lazimnya ada sekitar 147 masalah dari setiap 100 mobil yang dibeli.
Fiat adalah merek yang paling tak bisa dihandalkan. Dari setiap 100 mobil Fiat yang dibeli, ada sekitar 273 laporan masalah yang masuk. Land Rover, Jeep, Mini, dan Dodge masuk dalam urutan lima terbawah daftar mobil paling handal versi JD Power.
Ada dua masalah yang paling banyak dilapokan oleh pemilik mobil. Pertama, sukarnya menghubungkan ponsel dengan sistem komputer mobil. Kedua, sistem komando suara dalam perangkat entertainment mobil tak bisa berfungsi.
Juru bicara JD Power, John Tews, mengatakan dalam survei tahun ini pihaknya menambah sebuah pertanyaan baru, yakni tentang teknologi pada mobil. Ia mengatakan ada 15 persen responden yang mengakui tidak ingin membeli mobil tertentu yang tidak dilengkapi dengan teknologi baru. (Phys.org/AP)
Riset: Lexus, Mobil Paling Handal di Dunia
Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 26 Februari 2015 | 16:43 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Mewahnya Kelas Lexus, Harga Mirip Innova dan Pajero Seken: Mobil Bekas Segmen SUV 200 Jutaan Ini Layak Jadi Opsi
19 November 2024 | 16:34 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Otomotif | 18:30 WIB
Otomotif | 16:48 WIB
Otomotif | 16:25 WIB
Otomotif | 15:16 WIB
Otomotif | 15:00 WIB
Otomotif | 14:36 WIB
Otomotif | 14:00 WIB